Senam irama

 Pengertian Senam Irama

Sesuai dengan namanya, senam ini selalu dilakukan dengan iringan musik tertentu, maka dari itu senam ritmik atau irama ini masuk ke cabang senam artistik. Pesenam yang melakukan bisa perseorangan atau kelompok, yang pasti gerakannya selalu memiliki koreografi yang memiliki nuansa akrobatik, tari modern, dan balet.


Dalam olimpiade, senam ritmik juga kerap dijadikan kompetisi, bahkan sampai ke taraf internasional. Perannya dalam Olimpiade ini juga menjadi salah satu pembeda dengan senam aerobik, yang hanya dilakukan untuk sekedar menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh. Terlebih lagi ketika melakukan senam aerobik, biasanya akan dipandu oleh seorang pemandu senam.


Sampai saat ini senam jenis ini hanya diperuntukkan bagi kaum hawa saja. Namun pada akhirnya, Jepang menjadi negara yang mempelopori senam irama putra. Adapun pelopor senam ini awalnya berasal dari Eropa, dan diprakarsai oleh beberapa pakar di bidang seni.


Lalu pada perkembangannya, senam ini banyak mengadopsi teknik pada tari balet, sehingga senam ritmik ini lebih banyak digandrungi oleh para perempuan. Maka dari itu, sampai sekarang pun, gerakan senam masih identik dengan kaum perempuan, sehingga para kaum hawa lah yang banyak menggeluti senam irama.


Sejarah Keberadaan Senam Irama

Ada beberapa nama tokoh yang berpengaruh terhadap sejarah senam irama. Mereka ini adalah Jean George Noverre (1727-1810), Rudolf Bode (1881-1970), dan Francia Delsartre (1811-1871). Mereka percaya bahwa ekspresi gerak yang diciptakan oleh seseorang menggunakan tubuhnya dengan rangkaian gerak tertentu amatlah penting.


Gagasan ketiganya inilah yang kemudian memunculkan senam irama. Namun gagasan tersebut kemudian diteruskan oleh seorang Peter Henry Ling, yang pada abad ke 19 membuat Swedish System (Sistem Swedia), yaitu sebuah gerakan bebas yang pada akhirnya berkembang menjadi gymnastic estetis. Gymnastic ini menuntut seorang atlet untuk mengekspresikan diri dengan emosi dan perasaannya melalui gerakan tubuh.

Pada perkembangannya, ide tersebut dilanjutkan oleh Catharine Beecher, seorang pendiri Western Female Institute tahun 1837 di Ohio, Amerika Serikat. Ia membuat sebuah program dengan nama grace without dancing, yang meminta para pesenam perempuan untuk melakukan senam dari gerakan sederhana ke gerakan kompleks dengan iringan musik. Sejak inilah mulai banyak bermunculan gagasan tentang tubuh, ekspresi tubuh, serta musik dan berbagai jenis gerakan.Kemudian, pada tahun 1900, sebuah sekolah bernama Gymnastic Rhythmic Swedia serta sekolah gymnastic lainnya mengembangkan gaya tersebut dengan berbagai kombinasi. Setelah itu pada tahun 1929, Hinrich Medau, mendirikan sebuah sekolah di Berlin sekaligus menciptakan sebuah gagasan gymnastic modern.

Ia menciptakan gymnastic modern dengan gaya berbeda dari sebelumnya, namun tetap mempertahankan dasar-dasar dari gaya sebelumnya. Medau ini juga yang kemudian mempelopori adanya sebuah sistem gerak senam menggunakan berbagai jenis alat, seperti tali, bola, pita, simpai, dan gada. Pertunjukan yang dilakukan oleh Medau ini selanjutnya menampilkan sesuatu yang beda, seperti pertunjukan balet kontemporer, akrobat, dan tari.Lambat laun gerakan-gerakan gymnastic tersebut menjadi senam irama, yang dilombakan dalam sebuah kompetisi. Tahun 1940 kompetisi senam irama mulai digelar di Rusia. FIG sendiri di tahun 196 mulai memasukkan senam irama ini menjadi salah satu dari cabang senam. Awalnya senam ini diberi nama gymnastic, kemudian berubah menjadi gymnastic Rhythmic, dan perubahan terakhir menjadi gymnastic ritmik atau senam irama.

Dari sini kemudian muncul pertandingan bertaraf internasional. Pertandingan individu pertama kali dilaksanakan di Budapest tahun 1963. Setelah itu pertandingan kelompok atau grup mulai dilaksanakan di Denmark pada tahun 1967. Baru kemudian di tahun 1984 cabang lomba dengan kategori individu ini masuk Olimpiade di Los Angeles. Sementara kompetisi untuk kategori kelompok atau grup baru dimulai tahun 1996 saat Olimpiade Atlanta.

Unsur-unsur dalam Senam Irama

Seperti yang sudah disebutkan di atas, senam irama mempunyai beberapa unsur. Berikut adalah unsur-unsurnya:


1. Keindahan

Sebagai senam yang memakai ritme, maka gerakan senam ini mempunyai unsur keindahan. Di mana senam ini berasal dari wilayah pertunjukan, sehingga unsur keindahan gerakan menjadi poin penting dalam senam irama.

2. Ketrampilan

Unsur kedua dari senam ini adalah keterampilan. Dalam senam ritmik, yang menjadi nilai salah satunya adalah kreativitas atau keterampilan dalam menggerakkan badan serta membuat sebuah koreografi. Jika senam ini sedang dilombakan, maka nilai yang paling banyak perhitungannya biasa berasal dari keterampilan gerakan. Semakin luwes dan variatif gerakan yang dibuat, nilainya pun semakin tinggi.


3. Keluwesan

Selanjutnya ada keluwesan, di mana unsur ini juga menjadi penanda seberapa dalam seseorang melakukan senam. Sebab keluwesan dapat tercipta dari cara menyusun koreografi dan latihan secara teratur. Selain terpancar dari gerakan tubuh, keluwesan juga didapat dari gerakan lainnya.


4. Kelenturan

Unsur keempat adalah kelenturan, yang juga menjadi hal penting. Sebab senam irama juga erat kaitannya dengan nuansa balet dan akrobatik, yang gerakannya harus lentur. Selain itu keduanya juga harus diikuti dengan gestur tubuh yang biasa memakai persendian ekstrim serta lekukan-lekukan tubuh.


5. Kekuatan

Setiap senam tentu membutuhkan energi. Ketika melaksanakan senam ini, Anda juga harus memiliki kekuatan. Kekuatan juga dibutuhkan dalam melakukan berbagai gerakan senam irama. Tanpa kekuatan, tentu gerakan senam tidak akan ada artinya.Manfaat Senam Irama bagi Kesehatan Tubuh

Senam irama termasuk salah satu jenis olahraga yang banyak diminati oleh para kaum hawa. Karena masuk ke dalam daftar olahraga, tak heran jika senam ini memiliki banyak manfaat kesehatan bagi tubuh.


Salah satunya adalah dapat membakar lemak berlebih pada tubuh. Setiap unsur pada gerakan senam seperti keluwesan dan keseimbangan harus dilakukan sesuai dengan iringan musik yang digunakan.


Jadi, sebenarnya olahraga ini bisa dibilang bertolak belakang dengan olahraga berat seperti bersepeda, berenang, atau jogging. Olahraga tersebut membutuhkan kekuatan paru-paru dan jantung. Namun meski dalam senam irama tidak membutuhkan keduanya, banyak 

manfaat kesehatan bagi tubuh yang melakukan senam. Berikut adalah beberapa manfaat senam ritmik ini:


1. Melatih keseimbangan

Keseimbangan menjadi salah satu unsur senam yang perlu dipenuhi. Dengan unsur inilah, Anda juga bisa melatih keseimbangan pada tubuh. Sehingga dapat membantu menjaga postur tubuh dan meminimalkan risiko pembengkokan pada tulang belakang.


2. Menambah kekuatan otot

Jika Anda sudah sering melakukan senam irama, maka jaringan otot pada tubuh akan semakin kuat dan lentur. Sebab ada banyak gerakan ringan yang bisa dilakukan saat senam. Hal tersebut tentu membuat tubuh jadi lebih banyak menjangkau gerakan-gerakan.


Apalagi semakin lama berlatih, otot-otot juga akan lebih nyaman digerakkan. Jadi dengan senam irama, Anda memiliki kesempatan untuk mencegah tubuh mengalami cedera ketika harus melakukan banyak aktivitas atau gerakan fisik dalam kegiatan sehari-hari.


3. Mengoptimalkan fungsi otak

Manfaat ketiga dari senam ini yaitu dapat mengoptimalkan fungsi otak. Sebab ketika senam berlangsung akan ada irama yang harus diperhatikan. Iringan alunan musik yang menjadi irama ini dipercaya mampu menurunkan hormon yang bisa membuat stres, seperti hormon kortisol dan epinefrin. Kedua hormon tersebut nantinya akan menjadi antidepresan dalam bentuk norepinefrin.

4. Membantu menyehatkan mental

Keempat manfaat yang bisa didapat adalah kesehatan secara mental. Berdasarkan sebuah penelitian disebutkan, anak-anak yang melakukan senam irama dapat memiliki kemampuan memecahkan masalah dan fokus yang jauh lebih baik. Sehingga nilai akademik anak-anak pun akan meningkat. Kemudian bagi orang dewasa, senam ritmik ini dipercaya bisa menghilangkan stres dan menjaga kesehatan mental mereka.


5. Meningkatkan fleksibilitas pada anak

Kelima, bagi anak-anak yang sering melakukan senam irama, tentu sudah tahu bahwa gerakan senam ini sebenarnya cukup rumit. Kesulitan tersebut karena biasanya akan menuntut elastisitas tubuh yang bagi beberapa anak perlu latihan khusus.


Jadi ketika gerakan ini dilakukan secara rutin, dapat membantu anak mendapatkan fleksibilitas dan stabilitas, sehingga membuat otot mereka lebih kuat. Selain itu, dengan senam ini anak-anak juga dapat meningkatkan nafsu makan dan metabolisme tubuh.


6. Melatih konsentrasi anak

Dalam melakukan setiap gerakan pada, tak hanya fisiknya saja yang harus aktif. Namun juga harus mengaktifkan fokus di setiap gerakan yang sudah direncanakan.


Apalagi saat senam, selain memperhatikan gerakan, Anda juga harus mendengarkan irama, sehingga gerakan dapat lebih harmonis dengan irama yang ada. Dengan begitu, ingatan dan juga perhatian pun ikut dilatih di sini. Maka dari itu, selain melatih tubuh secara fisik, senam ritmik juga melatih fokus dan konsentrasi.Jenis-jenis Senam Irama

Seiring berkembangnya zaman, senam irama yang dulu disebut dengan rhythmic gymnastic, kini tak hanya dilakukan dengan tangan kosong. Beberapa perlombaan untuk senam irama telah memakai alat bantu sebagai properti senam, seperti pita, bola, simpai, gada, dan tali. Kelima alat senam ini bisa dimainkan baik secara beregu maupun perorangan. 

Untuk mengetahui jenis-jenis senam irama dengan alat, simak penjelasan di bawah ini:


1. Senam irama dengan alat bola

Alat pertama yang umum dipakai dalam senam ritmik yaitu bola. Adapun bola yang dipakai adalah berukuran sedang, tidak terlalu kecil atau terlalu besar. Asalkan bola tersebut mudah dipegang, maka Anda bisa menjadikannya sebagai alat bantu saat berolahraga.


Bola ini biasanya terbuat dari karet atau plastik. Dalam beberapa kompetisi, bola yang dipakai memiliki diameter 18-20 cm dengan berat 400 gram. Gerakan memakai bola diantaranya adalah dengan melempar bola ke atas dan menangkapnya kembali, atau bisa dengan menggelindingkan bola ke arah pesenam.


2. Senam irama dengan alat pita

Pita atau ribbons juga bisa dijadikan alat saat dalam senam ini. Pita yang dipakai berasal dari bahan yang halus seperti kain satin. Panjang pita biasanya 6 meter, belum termasuk tongkat pegangannya. Untuk berat pitanya sendiri sekitar 35 gram.


Lalu tongkat yang dipakai berasal dari kayu atau bambu dengan panjang 50-60 cm dan diameter 1 cm. Gerakan senam dengan tongkat pita ini seperti mengayun, berbelit-belit seperti ular, membentuk angka 8, spiral, serta berbagai macam lemparan.

3. Senam irama dengan alat simpai

Selanjutnya ada jenis senam irama yang memakai simpai atau hoops. Simpai ini boleh dibuat dari bambu, kayu ataupun plastik. Untuk beratnya disarankan kurang dari 300 gram dengan warna bebas. Biasanya ada yg memakai warna kuning, putih, atau campuran. Lalu diameter atau garis tengah yang diukur dari dalam panjangnya sekitar 80-90 cm.


Adapun gerakan yang biasa dilakukan dengan simpai yaitu dengan bergerak sambil memegang simpai memakai satu atau dua tangan. Simpai kemudian bisa dilemparkan, digelindingkan, atau digerakkan sesuai teknik lainnya. Ada beberapa cara untuk memegang simpai yang harus dikuasai pesenam, yaitu reserve grip, outside grip, mixed grip, dan reguler grip.


4. Senam irama dengan alat tali

Jenis senam berikutnya yaitu menggunakan tali. Kali ini, tak ada pegangan khusus. Tali yang dipakai merupakan tali dengan bahan halus. Panjangnya bisa disesuaikan dengan tinggi badan pesenam. Cara mengukurnya bisa dengan menginjak bagian tengah tali, kemudian tangan kanan dan kiri memegang ujung tali dan meletakkannya di depan bahu.

Senam lantai

 Senam lantai merupakan salah satu olahraga yang kerap dilakukan orang dalam ruangan. Senam lantai dilakukan di atas lantai dan biasanya menggunakan matras sebagai alasnya.

Karena cocok dilakukan di dalam ruangan, maka kamu patut mencoba senam ini sebagai alternatif olahraga jika tidak bisa berolahraga di luar rumah.


Dalam artikel ini, kita akan membahas lengkap mengenai senam lantai. Mulai dari pengertian, sejarah, hingga macam contoh gerakannya. Simak penjelasan berikut ini.


Pengertian Senam Lantai Secara Umum

Dikutip dari Bentuk-bentuk Dasar Gerakan Senam oleh Sapto Adi, senam lantai adalah latihan senam yang dilakukan pada matras. Senam lantai memiliki unsur-unsur gerakan seperti mengguling, melompat, meloncar, berputar di udara, menumpu dengan tangan atau kaki untuk mempertahankan sikap seimbang atau meloncat ke depan dan belakang.


Jenis senam lantai disebut juga latihan bebas karena pesenam tidak harus menggunakan peralatan khusus. Terkadang pesenam menggunakan alat berupa bola atau pita untuk meningkatkan fungsi gerakan, tetapi tidak wajib digunakan. Gerakan tetap bisa dilakukan meski tanpa alat bantu.


Pengertian Senam Lantai Menurut Ahli

Selain pengertian secara umum di atas, senam lantai juga memiliki beberapa pengertian menurut berbagai ahli dan sumber berikut ini.


1. Merriam-Webster

Senam lantai adalah salah satu cabang kompetisi senam yang terdiri atas gerakan balet dan lentur, seperti melompat, jungkir balik, dan handstand yang dilakukan tanpa alat bantu.


2. Muhajir

Mengutip Muhajir dalam situs siat.ung.ac.id, senam lantai adalah salah satu cabang olahraga yang memiliki unsur gerakan seperti mengguling, melenting, keseimbangan lompat, serta loncat yang dilakukan di lantai.

3. Budi Sutrisno

Senam lantai merupakan salah satu bagian dari senam artistik dan salah satu cabang olahraga yang mengandalkan aktivitas seluruh anggota badan.

Sejarah Senam Lantai

Mengutip situs Britannica, senam lantai mulai diperkenalkan pada Olimpiade 1936 untuk pria. Sedangkan untuk wanita baru diperkenalkan pada Olimpiade 1952. Rutin untuk senam lantai pria berbeda dengan wanita. Pada kategori pria, durasinya berkisar 50-70 detik per gerakan. Sedangkan untuk wanita antara 70-90 detik per satu gerakan dengan diiringi musik.


Sementara itu, menurut situs Gymmedia, senam lantai mulai masuk ke kompetisi kelas dunia pada 1930 World Championship di Luxembourg. Sebelumnya, senam lantai dikembangkan dari senam bebas yang menggunakan alat bantu tangan.

Senam lantai sendiri sebenarnya sudah dikenal dalam akrobat Italia. Pada 1599, sebuah buku berjudul Arial Jumps yang diterbitkan di Prancis memuat tentang akrobat Italia tersebut. Rutin akrobatik yang digambarkan dalam buku itu dilakukan di lantai. Archange Tuccaro dikenal sebagai sosok yang mengembangkan gerakan akrobatik tersebut.

Macam-macam Gerak Senam Lantai

Senam lantai terdiri atas gerakan yang bisa dilakukan dengan alat maupun tanpa alat. Berikut macam-macam gerak senam lantai mengutip Sapta Adi dalam Bentuk-bentuk Senam Dasar Gabungan.1. Berguling Depan (Forward Roll)

Gerakan ini dilakukan dengan berguling ke depan dengan urutan bagian tubuh yang menyentuh lantai mulai dari tengkuk, punggung, pinggang, dan belakang panggul.


2. Berguling Belakang (Back Forward)

Gerakan ini dilakukan dengan berguling ke belakang dengan urutan bagian tubuh yang menyentuh lantai mulai dari pinggul, pinggang belakang, punggung, kepala bagian belakang, dan kedua kaki.

3. Berdiri dengan Kepala (Headstand)

Gerakan ini berupa sikap berdiri terbalik dengan kepala dan kedua tangan sebagai tumpuan.

4. Berdiri dengan Kedua Tangan (Handstand)

Gerakan ini berupa sikap berdiri terbalik dengan kedua tangan sebagai tumpuan.

5. Guling Lenting (Neck Spring)

Gerakan ini dilakukan dengan melenting ke depan atas yang dimulai dari dahi, kemudian ke kepala, bahu, pinggang, pinggul, dan kedua tungkai serta kedua lengan ikut melenting ke atas. Gerakan diakhiri dengan kedua kaki mendarat bersama.

6. Kayang (Bridge)

Gerakan ini dilakukan dengan meregangkan dan mengangkat perut dan panggul dalam posisi terbalik. Diawali dengan posisi berbaring, angkat perut dan panggul bersamaan. Tubuh bertumpu pada tangan dan kaki.

7. Salto (Summer Vault)

Salto adalah gerakan melompat dengan memutar tubuh dengan urutan seperti berguling atau rolling.

8. Lompat Harimau (Tiger Sprong)

Gerakan ini dilakukan dengan melompati benda dengan posisi tangan menjulur ke depan dan tubuh membujur lurus saat melompat.

9. Lompat Kangkang (Straddle Vault)

Gerakan ini dilakukan dengan melompati benda seperti tiger sprong, tetapi posisi kaki membuka ke samping saat melompat.

10. Stut

Gerakan ini diawali dengan sikap duduk di matras dengan kedua kaki rapat atau dari sikap berbaring telentang. Lalu dilanjutkan dengan mengangkat kedua kaki ke belakang dan kedua tangan bertumpu pada matras di sisi telinga. Posisi akhir berupa handstand.


Peralatan yang Digunakan dalam Senam Lantai

Senam lantai bisa dilakukan dengan atau tanpa alat. Mengutip Sapta Adi, senam lantai biasanya dilakukan di atas area seluas 12 x 12 meter dengan dikelilingi matras selebar 1 meter.

Senam Artistik Putra

Still rings

Berupa dua cincin besi berdiameter 18 cm, digantung dengan ketinggian 2,8 meter dari lantai. Jarak antara kedua still ring adalah 50 cm.


Pommel Horse

Berupa balok sepanjang 160 cm, lebar 35 cm, dan ketinggian 115 cm dari lantai. Biasanya digunakan untuk lompat atau flipping.


Vault

Vault memiliki ketinggian 135 cm, panjang 1,20 meter, dan lebar 95 cm. Digunakan dalam gerakan melompat jauh.


Parallel Bars

Berupa dua pipa sepanjang 3,5 meter dan dijajarkan di ketinggian 2 meter. Biasa digunakan untuk handstand sambil berjalan ke depan.


Horizontal Bars

Berupa satu pipa dengan panjang 2,4 meter serta diameter 2,8 cm, dipasang di ketinggian 2,8 meter. Biasa digunakan untuk swinging atau gerakan berputar.

Senam Artistik Wanita

Vault

Sama seperti pada senam artistik pria, vault berupa bantalan digunakan untuk beberapa gerakan melompat.

Uneven Bars

Berbentuk pipa yang dipasang secara horizontal pada ketinggian tertentu, digunakan untuk gerakan berputar dan salto.

Balance Beam

Berupa papan yang dipasang horizontal dengan jarak ketinggian tertentu dari lantai, biasa digunakan untuk gerakan keseimbangan.

Renang gaya bebas

 :Teknik renang gaya bebas untuk pemula

Renang gaya bebas, disebut juga front crawl atau freestyle stroke, merupakan salah satu teknik dasar dalam berenang dengan posisi badan telungkup, menggerakan kaki bergantian, dan gerakan lengan seperti kincir angin. Dikutip dari SwimRight Academy, renang gaya bebas memungkinkan Anda untuk berenang jarak jauh tanpa merasa kelelahan. Hal ini lah yang membuat gaya renang ini biasanya dianjurkan sebagai teknik yang paling pertama yang sebaiknya dikuasai oleh pemula.

Nah, beberapa teknik berenang gaya bebas yang perlu Anda lakukan, seperti gerakan tangan, gerakan kaki, dan pernapasan. Berikut penjelasan dari masing-masing teknik tersebut.

1. Posisi tubuh dan kepala

Lakukan renang gaya bebas dengan posisi tubuh telungkup. Posisikan kepala Anda lurus dengan badan dengan posisi netral, artinya selama berenang dahi dan wajah harus menghadap ke bawah. Sedangkan hanya rambut dan puncak kepala berada di permukaan air.

Posisikan tubuh dalam posisi garis lurus sejajar dengan permukaan air. Jika bagian depan tubuh terlalu naik, hal ini bisa menghambat pergerakan dan meningkatkan risiko cedera bahu.

Sementara itu, gerakkan tubuh berguling sedikit ke samping pada sisi lengan yang keluar dari air. Putar juga kepala sedikit hingga mulut berada di atas permukaan air untuk bernapas.

2. Teknik gerakan tangan

Luruskan kedua tangan Anda dengan jarak sekitar 40 cm dari kepala. Lebarkan sedikit jari saat tangan menyentuh air dan ikuti aliran pada permukaan air dengan telapak tangan Anda. Lalu mulailah melatih ayunan tangan dalam renang gaya bebas.


Berikut adalah sejumlah panduan yang bisa Anda ikuti sebagai pemula.


Gerakkan tangan kanan Anda ke bawah, lalu ke belakang dengan posisi vertikal. Pada saat yang sama, siku dan lengan atas tangan kiri Anda tetap berada di atas permukaan air dan bergerak sedikit ke luar.

Ayunkan tangan kanan Anda yang berada di dalam air ke arah badan. Gunakan gerakan ini untuk membantu mendorong badan Anda ke depan.

Tangan kanan Anda akan berayun ke arah pinggang. Miringkan badan Anda agar tangan kanan dapat berayun tanpa terhalang pinggang.

Setelah tangan kanan Anda berayun ke arah badan, angkat siku tangan kanan Anda ke atas permukaan air hingga ujung siku menunjuk arah atas. Tangan Anda harus rileks dengan jari-jari yang sedikit terbuka. Lakukan ayunan ini dengan gerakan memutar.

Lakukan cara berayun yang sama pada tangan kiri Anda untuk melanjutkan gerakan renang gaya bebas.

3. Teknik gerakan kaki

Gerakan menendang dan memutar tubuh memberikan energi agar tubuh Anda dapat bergerak ke depan. Fokuslah untuk menendang dengan mengikuti gerak tubuh. Gerakan menendang yang salah justru dapat menyeret posisi tubuh dan membuat Anda cepat lelahLangkah-langkah yang perlu Anda lakukan untuk melatih teknik gerakan kaki renang gaya bebas sebagai berikut.

Lakukan tendangan dengan kaki lurus.Sumber energi yang Anda gunakan harus berasal dari pinggang dan paha, bukan dari lutut.

Menendang sebanyak tiga kali setiap satu ayunan tangan.

Luruskan ujung-ujung jari kaki Anda selama berenang.

Maksimalkan dorongan tubuh Anda saat renang gaya bebas dengan cara memiringkan badan ke kanan dan kiri sesuai ayunan tangan.

Putar tubuh Anda ke kanan saat tangan dan pundak kanan bergerak ke depan, begitu pun sebaliknya. Putarlah tubuh Anda dari pinggang dan bukan dari pundak.

4. Teknik pernapasan

perlu menyesuaikan cara bernapas dalam renang gaya bebas dengan posisi tubuh. Saat tubuh Anda berputar, salah satu sisi wajah angkat terangkat sedikit ke permukaan air. Momen ini adalah kesempatan bagi Anda untuk menarik napas. Anda baru mengembuskan napas kembali saat wajah menghadap air.

Berikut beberapa hal yang perlu Anda lakukan saat melatih teknik pernapasan.

Putar badan Anda ke kanan atau ke kiri sejauh kira-kira 30 derajat. Tariklah napas secukupnya dan jangan terlalu panjang. Bila perlu, Anda dapat menarik napas setiap kali wajah berada pada permukaan air.

Jangan mengangkat kepala Anda saat menarik. Cara ini akan mengacaukan keseimbangan saat berenang.

Jaga tubuh dan lengan Anda tetap terbentang lurus saat bernapas.

Embuskan napas Anda lewat mulut saat wajah berada dalam air. Anda perlu mengembuskan napas secara maksimal agar tidak ada waktu yang terbuang saat Anda kembali menarik napas.

:Manfaat renang gaya bebas

Sebagai salah satu olahraga kardio, berenang selama 30 menit per hari mampu membakar kalori dan menjaga kebugaran tubuh. Berenang juga bantu menurunkan berat badan Anda.

Selain paling efisien untuk renang jarak jauh tanpa menguras banyak energi, All American Swim juga menjelaskan renang gaya bebas dapat melatih otot punggung. Bahkan beberapa riset menyebut, gaya renang ini bisa membantu pemulihan pasien


Kombinasi permainan bola kecil

 B. Variasi dan Kombinasi Gerak Dasar Nonlokomotor, Lokomotor, dan Manipulatif dalam Permainan Rounders

variasi dan kombinasi gerak dasar nonlokomotor, lokomotor, dan manipulatif dalam bermain rounders. Dalam bermain rounders, gerakan yang perlu dikuasai ialah melempar bola, menangkap bola, memukul bola.

1. Variasi Gerak Dasar Manipulatif dengan Kombinasi Gerak Dasar Nonlokomotor dalam Permainan Rounders

Ingatlah kembali gerakan melempar bola pada permainan kasti. Jika diperhatikan, gerakan melempar bola dalam bermain rounders meliputi tiga gerakan.

a. Memegang dan Melempar Bola Lambung dengan Meluruskan Lengan

Variasi gerak dasar nonlokomotor dengan kombinasi gerak dasar manipulatif dalam melempar bola melambung untuk melakukan operan jarak jauh. Lemparan ini juga dilakukan untuk melambungkan bola kepada teman yang berjarak cukup jauh.

b. Memegang dan Melempar Bola Mendatar dengan Mengayunkan Lengan dari Samping

Amatilah variasi gerak dasar manipulatif dan kombinasi gerak dasar nonlokomotor dalam gerakan melempar bola mendatar  Praktikkan variasi dan kombinasi gerak dasar tersebut! 

Cara melakukan variasi gerak dasar nonlokomotor dengan kombinasi gerak dasar manipulatif dalam melempar bola mendatar. Posisi awal, berdiri dengan kaki kiri di depan. Tangan kanan memegang bola setinggi dada, kemudian tarik ke samping badan. Ayunkan lengan ke depan dari samping badan dengan cepat. Lemparkan bola lurus ke depan (horizontal).

c. Memegang dan Melempar Bola bawah dengan Merendahkan Badan

 tentang gerakan melempar bola bawah atau menyusur tanah. Gerakan ini dilakukan dengan variasi gerak dasar nonlokomotor dengan kombinasi gerak dasar manipulatif. Awalnya, berdiri dengan posisi kaki kiri di depan. Tangan kanan memegang bola, kemudian tarik tangan ke belakang. Ayunkan tangan ke depan dari bawah dengan membungkukkan badan. Saat tangan

berada di depan, lemparkan bola menyusur tanah.

2. Variasi Gerak Dasar Manipulatif dengan Kombinasi Gerak Dasar Lokomotor dalam Memukul Bola Rounders

Dalam gerakan memukul bola rounders, kamu dapat melakukan variasi gerak dasar manipulatif dengan kombinasi gerak dasar lokomotor. Pada saat memukul, kamu melakukan variasi berjalan ke depan dan belakang dengan kombinasi memukul bola rounders. Dalam rounders, gerakan memukul bola terdiri atas pukulan tanpa ayunan (bunt) dan pukulan dengan ayunan (swing). Pukulan tanpa ayunan (bunt) hanya menyentuhkan kayu pemukul dengan bola tanpa mengayunkan. Pemukul menunggu bola mengenai kayu pemukul. Pantulan bola jatuh dekat pemukul. Pukulan tanpa ayunan (bunt) untuk mengelabui regu penjaga.Cara melakukan variasi gerak dasar manipulatif dengan kombinasi gerak dasar lokomotor dalam memukul bola rounders, carilah informasi mengenai langkah-langkah melakukan pukulan pada rounders pada internet. Catatlah informasi yang ditemukan.

3. Variasi Gerak Dasar Lokomotor dengan Kombinasi Gerak Dasar Manipulatif dalam Menangkap Bola Rounders

Cara melakukan variasi gerak dasar lokomotor dengan kombinasi manipulatif dalam menangkap bola rounders. Dilihat dari arah datangnya bola, gerak dasar menangkap bola, terdiri atas menangkap bola melambung, bola mendatar, dan bola bawah atau menyusur tanah.

Setiap pemain hendaknya memiliki kecepatan saat berlari. Keterampilan ini dibutuhkan saat berlari menuju base untuk memperoleh poin. Pada kondisi tertentu, pemain harus berlari sekencang-kencangnya melewati base yang telah ditentukan hingga kembali ke home base.

4. Bermain Rounders

Sebagai permainan beregu, pemain rounders harus bermain dengan kompak. Sikap disiplin dan tanggung jawab pemain juga menjadi ”kunci” keberhasilan dalam permainan ini. 


a. Lapangan dan Peralatan

Lapangan rounders berbentuk segi lima beraturan dengan panjang tiap sisi 15 m. Setiap sudut lapangan terdapat base (papan hinggap). Ada lima base (tempat hinggap), yaitu tempat hinggap I, tempat hinggap II, tempat hinggap III, tempat hinggap IV, dan tempat hinggap V atau rumah. Jarak antartempat hinggap sekira 15 m.  

b. Ketentuan Permainan

Rounders dimainkan dua regu, yaitu regu pemukul dan regu penjaga. Dalam bermain, biasakan bertindak sportif sesuai peraturan permainan.

1) Jumlah Pemain

Dalam rounders, setiap regu terdiri atas 12 pemain inti dan 6 pemain cadangan. Setiap regu dipimpin seorang kapten. Pemain inti mengenakan kostum bernomor angka 1–12. Pemain cadangan mengenakan nomor dada dari pemain inti yang digantikan.

2) Waktu Permainan

Dalam setiap permainan rounders, terdapat tiga inning (babak). Ketentuannya, satu inning terdiri atas satu kali jaga dan satu kali memukul untuk setiap regu. Permainan rounders dinyatakan selesai jika setiap regu telah memperoleh giliran tiga kali menjadi regu pemukul dan jaga.

3) Regu Pemukul

Regu pemukul berada di area bebas. Setiap pemain regu pemukul boleh memukul bola tiga kali. Pukulan dinyatakan benar jika:

a) pukulan mengenai bola dan jatuh di tanah dalam garis batas,

b) bola jatuh dalam sudut antara garis yang menghubungkan base IV dan base V atau antara base I dan base V. 


Jika pukulan pertama dinyatakan benar, pemain tidak boleh melakukan pukulan kedua atau ketiga. Pemukul menuju base I. Jika lemparan pitcher dianggap salah, pemukul dapat menolak lemparan pitcher. Jika lambungan salah dan pemain memukul bola tersebut, wasit menganggap sebagai pukulan.



4) Regu Penjaga

Setiap pemain regu penjaga menempatkan diri di area lapangan. Pemain yang menjaga base disebut baseman. Tugas baseman adalah menangkap bola yang dilemparkan penjaga lain untuk menyentuhkan bola ke badan pemukul yang berlari ke arah base yang dijaganya. 


Catcher berperan penting dalam mematikan lawan. Catcher dipilih dari pemain paling cekatan menangkap bola. Catcher bertugas menangkap bola yang dioper pitcher kepada pemukul, tetapi bola tidak terpukul. Catcher boleh langsung mematikan lawan.


Catcher, Jenderal Lapangan dalam Rounders

Dalam rounders, pemain penangkap bola (catcher) diibaratkan jenderal lapangan. Mengapa? Catcher harus dapat menjalin komunikasi yang lancar dalam timnya. Saat bermain, catcher memiliki pandangan lebih luas daripada teman satu tim. Catcher selalu memberi informasi atau instruksi jelas sebagai rujukan teman satu tim di setiap base.



5) Wasit

Wasit bertugas memimpin permainan rounders. Wasit didampingi tiga wasit pembantu (penjaga garis) dan satu wasit pembantu (pencatat nilai). Dalam rounders, wasit menggunakan peluit, suara, jari, dan lengan sebagai aba-aba kepada pemain.


6) Pergantian Pemain

Pergantian pemain dalam rounders dilakukan jika:

a) terjadi enam kali kesalahan yang dilakukan regu pemukul; dan

b) lima kali bola tertangkap regu penjaga dalam satu inning.

c. Penilaian

Sistem penilaian pada permainan rounders sebagai berikut. 

1) Nilai 2 jika pemain regu pemukul mampu memukul benar, kemudian menuju base I sampai base V dengan selamat (tidak dibakar baseman) atas pukulannya sendiri (home run).

2) Nilai 1 jika pemain dari regu pemukul mampu memukul benar, tetapi di salah satu base, pemain tersebut berhenti dan menunggu pemukul lain melakukan pukulan sah untuk melanjutkan ke base V.

3) Nilai 0 jika pemain dari regu pemukul melakukan pukulan benar, tetapi tidak berhasil mencapai salah satu base.

4) Nilai 1 jika pemain regu penjaga mampu menangkap bola pukulan pemain regu pemukulVariasi gerak dasar manipulatif dengan kombinasi gerak dasar nonlokomotor dalam melempar bola kasti sebagai berikut. 

a. Memegang dan melempar bola lambung dengan mengayun lengan.

 b. Memegang dan melempar bola mendatar dengan mengayun lengan


 c. Memegang dan melempar bola bawah dengan menekuk kaki.

Dalam gerakan memukul bola kasti, dapat dilakukan variasi gerak dasar manipulatif dengan kombinasi gerak dasar lokomotor. Caranya dengan memukul bola dengan berjalan ke depan dan samping. Gerakan pukulan dapat dilakukan dengan pukulan atas, mendatar, dan bawah. 

Variasi gerak dasar lokomotor dengan kombinasi gerak dasar manipulatif dalam kasti dilakukan dengan berjalan dan berlari dengan kombinasi menangkap bola. 

Variasi gerak dasar manipulatif dengan kombinasi gerak dasar nonlokomotor dalam permainan rounders sebagai berikut.

 a. Memegang dan melempar bola lambung dengan meluruskan lengan. 

b. Memegang dan melempar bola lambung dengan mengayunkan lengan dari samping. 

c. Memegang dan melempar bola bawah dengan merendahkan badan. 

Pada gerakan memukul bola rounders, dapat dilakukan variasi gerak dasar manipulatif dengan kombinasi gerak dasar lokomotor, yaitu memukul bola dengan berjalan ke depan dan samping. Gerakan pukulan dapat dilakukan dengan pukulan atas, mendatar, dan bawah. 

Variasi gerak dasar lokomotor dengan kombinasi gerak dasar manipulatif dalam kasti ialah berjalan dan berlari dengan kombinasi menangkap bola.



Kombinasi permainan bola besar

 C. Variasi dan Kombinasi Gerak Dasar Lokomotor, Nonlokomotor, dan Manipulatif dalam Permainan Bola Basket

Pada permainan bola basket, setiap regu berebut memasukkan bola sebanyak-banyaknya ke dalam ring basket lawan. Agar dapat bermain dengan baik, kamu harus belajar variasi dan kombinasi gerak dasar dalam permainan bola basket. Gunakan berbagai sumber bacaan agar kamu memahami informasi variasi dan kombinasi gerak dasar dalam permainan bola basket. Kamu juga dapat menggunakan internet untuk mencari informasi. Ingat, gunakan internet hanya untuk kepentingan pembelajaran sekolah. Informasi yang kamu temukan dapat dijadikan sumber belajar.

1. Variasi Gerak Dasar Manipulatif dengan Kombinasi Gerak Dasar Nonlokomotor dalam Permainan Bola Basket


Amatilah gerakan melempar atau mengoper bola dalam permainan bola basket. Melempar bola basket dapat dilakukan dengan dua tangan atau satu tangan. Dalam gerakan ini, kamu dapat melihat adanya variasi gerak dasar manipulatif dengan kombinasi gerak nonlokomotor. 

a. Memegang dan Melempar Bola dengan Meluruskan Lengan

dengan cermat. Posisi awal berdiri dengan memegang bola di depan dada. Kemudian, ayunkan lengan dengan melempar bola untuk mengoper bola setinggi dada. Lakukan aktivitas ini bersama temanmu dengan hati-hati.

b. Memegang dan Mengoper Bola Atas dengan Mengayunkan Lengan

dengan cermat! Gambar tersebut menunjukkan gerak dasar nonlokomotor dengan kombinasi gerak manipulatif dalam melempar bola melalui atas kepala (overhead pass). Posisi berdiri dengan memegang bola di atas kepala. Kemudian, ayunkan lengan untuk mendorong bola ke arah pasangan. Lakukan bersama temanmu dengan semangat dan hati-hati

dengan saksama. Gambar tersebut menunjukkan gerak dasar berdiri dan mendorong bola dengan kombinasi mengumpan bola memantul ke lantai (bounce pass). Saat melakukan variasi dan kombinasi gerak dasar tersebut, posisi bola di depan dada. Kedua tangan ditekuk di depan dada sambil memegang bola. Bola didorong ke lantai dengan memantulkan ke arah kanan atau kiri pemain lawan dengan cepat agar bola tidak direbut lawan. Saat mengoper bola, pastikan pantulan bola mengarah tepat ke posisi teman agar mudah ditangkap atau dikuasai. Saat melakukan gerakan mendorong, kaki ditekuk untuk menjaga keseimbangan dan memperkuat dorongan.

d. Memegang dan Melemparkan Bola dengan Meluruskan Lengan

dengan saksama. Bagaimana cara melakukan gerak dasar nonlokomotor dengan kombinasi gerakan manipulatif seperti Gambar 1.16? Carilah informasinya dari buku referensi atau internet mengenai variasi dan kombinasi gerak dasar dalam mengoper bola menggunakan satu tangan di atas kepala (javaline pass).

2. Variasi Gerak Nonlokomotor dengan Kombinasi Gerak Manipulatif

dengan saksama. Bagaimana variasi gerak dasar nonlokomotor dengan kombinasi gerak dasar manipulatif dalam menangkap bola? Variasi gerak dasar nonlokomotor (menekuk kaki dan menekuk tangan) dengan kombinasi manipulatif (menangkap bola melambung) dilakukan menggunakan kedua tangan. Posisi awal berdiri dengan kaki kanan di depan dan kaki kiri ditekuk, kemudian kedua tangan ditekuk. Pada saat bola mengenai telapak tangan, segera pegang bola dengan erat. Bola ditarik mendekat ke badan dengan menekuk siku untuk meredam laju bola.

3. Variasi Gerak Dasar Lokomotor dengan Kombinasi Gerak Dasar Manipulatif dalam Permainan Bola BasketBagaimana cara melakukan variasi gerak dasar lokomotor dengan kombinasi gerak dasar manipulatif dalam menggiring bola? Gerakan ini dilakukan dengan variasi berjalan dan berlari dengan menggiring bola menggunakan satu tangan. Cara menggiring bola dengan memantul-mantulkan bola ke lantai. Gerakan ini bertujuan mencari peluang arah serangan, menerobos pertahanan lawan, serta mengatur tempo permainan. Amatilah variasi gerak dasar lokomotor dengan kombinasi gerak manipulatif dalam menggiring bola   

Pada saat menggiring bola, lakukan sentuhan dengan jari-jari tangan sambil memantulkan bola. Pantulkan bola setinggi pinggang. Selain posisi tangan, kamu juga harus memperhatikan posisi badan.

Saat menggiring bola, badan sedikit dicondongkan ke depan untuk memudahkan penguasaan bola. 

4. Variasi Gerak Dasar Manipulatif dengan Kombinasi Gerak Dasar Lokomotor dalam Permainan Bola Basket

a. Menembak Bola ke Ring Basket dengan Melangkah dan Melompat

Dalam permainan bola basket, kamu dapat melakukan variasi (melangkah dan melompat) dengan kombinasi gerak dasar manipulatif (menembak bola ke ring basket).

Caranya, melangkah diikuti melompat dengan memegang bola di atas kepala dengan kedua tangan. Ikuti gerakan mendorong bola untuk diarahkan ke ring basket (shooting). Lepaskan tangan kiri dari bola dan tangan kanan mendorong bola ke arah ring basket. Dengan cara ini, laju bola membentuk parabola. Posisi akhir, berdiri dan telapak tangan menghadap bawah

b. Menembak Bola ke Ring Basket dengan Melangkah dan Melompat

Bagaimana variasi gerak menembak bola ke ring basket dengan kombinasi melangkah dan melompat (lokomotor)? Dalam permainan bola basket, variasi dan kombinasi gerak tersebut tampak pada gerakan

lay up shoot. Amatilah variasi dan kombinasi gerak dasar seperti gambar berikut.

 menunjukkan gerakan lay up shoot. Gerakan ini dilakukan dari sisi kiri atau kanan ring. Bola dipegang dengan dua tangan di depan dada. Langkahkan kaki pertama dengan lebar, kemudian langkah kaki kedua lebih pendek. Lanjutkan dengan melompat setinggi-tingginya untuk mendekati ring. Saat mencapai titik lompatan tertinggi, tembaklah bola dengan satu tangan. Akhiri gerakan dengan mendarat di bawah ring, kaki mengeper.


c. Melangkah dan Melompat dengan Rebound

Dalam permainan bola basket, dikenal istilah rebound. Rebound adalah gerakan menangkap bola setelah bola mengenai papan pantul atau ring. Bola pantul dihasilkan jika tembakan tidak masuk ring. Pemain akan melakukan variasi melangkah dan melompat untuk menangkap bola pantulan. 

Basket 3 on 3

Basket 3 on 3 disebut street basketball. Pada permainan basket 3 on 3, setiap tim terdiri atas empat pemain. Sebanyak tiga pemain berada di lapangan, sedangkan satu pemain sebagai cadangan. Peraturan yang berlaku dalam basket 3 on 3 mengacu peraturan FIBA 3 × 3 Official Rules. Waktu pertandingan basket 3 on 3 terbagi menjadi tiga babak. Babak pertama adalah babak penyisihan yang berlangsung selama 10 menit. Babak kedua atau babak semifinal berlangsung selama 10 menit. Babak final ditentukan saat bola mati atau saat melakukan lemparan bebas (free throw). Dalam basket 3 on 3, luas lapangan sebagai area pertandingan setengah dari lapangan bola basket. Tim yang berhasil mencetak 33 poin sebelum waktu habis sebagai pemenang.

1. Permainan bola besar meliputi permainan sepak bola, bola voli, dan bola basket dapat meningkatkan kebugaran jasmani jika dilakukan secara rutin. Pada permainan bola besar, terdapat variasi gerak dan kombinasi gerak dasar lokomotor, nonlokomotor, dan manipulatif.

2. Variasi gerak dasar lokomotor dengan kombinasi gerak dasar manipulatif dalam sepak bola sebagai berikut.

a. Berjalan dan berlari dengan menendang bola.

b. Variasi berlari dan melompat dengan kombinasi menendang bola ke arah gawang (shooting).

c. Variasi berjalan dan berlari dengan kombinasi menggiring bola.

d. Variasi berlari dan melompat dengan kombinasi menyundul bola.

3. Variasi gerak dasar nonlokomotor dengan kombinasi gerak dasar manipulatif dalam permainan sepak bola.

a. Menekuk dan menarik kaki dengan menghentikan bola.

b. Berdiri dan meliukkan badan dengan menghentikan bola menggunakan dada.

c. Membungkuk dan mengayun kaki dalam menendang bola.

4. Variasi gerak dasar lokomotor dengan kombinasi gerak dasar manipulatif dalam permainan bola voli.

a. Berjalan pelan dan berjalan cepat dengan memukul bola dalam servis bawah.

b. Berjalan dan melompat dengan memukul bola dalam servis atas.

5. Variasi gerak dasar nonlokomotor dengan kombinasi gerak dasar manipulatif dalam permainan bola voli.

a. Menekuk kaki dan mengayun lengan dengan memantulkan bola dalam passing bawah.

b. Menekuk kaki dan mengayun lengan dengan mendorong bola dalam passing atas.

6. Variasi gerak dasar manipulatif dengan kombinasi gerak dasar nonlokomotor dalam permainan bola basket.

a. Memegang dan mengoper bola atas dengan Kombinasi meluruskan lengan.

b. Memegang dan mengoper bola dengan kombinasi meluruskan lengan.

c. Memegang dan memantulkan bola dengan kombinasi meluruskan lengan.

d. Memegang dan mengoperkan bola menggunakan satu tangan di atas kepala

7. Variasi gerak dasar manipulatif dengan kombinasi gerak dasar lokomotor dalam permainan bola basket.

a. Menembak bola ke ring basket dengan melangkah dan melompat.

b. Menembak bola ke ring basket dengan melangkah dan melompat.

c. Variasi gerak lokomotor melangkah dan melompat dengan kombinasi gerak manipulatif rebound.



Letak dan luas benua asia

 Jika bicara soal benua terluas di dunia, jawabannya adalah benua Asia. Nama Asia berasal dari kata Asu (salah satu etnis penduduk di wilayah Timur tengah) artinya daratan matahari terbit. Asia merupakan benua terbesar yang berada di bumi, jumlah penduduk juga besar pada tahun 2002 mencapai 3.766 juta jiwa; sedang jumlah penduduk dunia 6.215 juta jiwa.

Luas permukaan bumi 510.074.600 km2, meliputi daratan seluas 148.940.540 km2 (30%) dan lautan 361.134.060 km2 (70%). Daratan muka bumi meliputi Benua Asia, Amerika, Afrika, Eropa, dan Australia, serta daratan luas Antartika. Samudra di bumi meliputi Samudra Pasifik, Atlantik, Hindia, dan Arktik.Benua Kuning adalah sebutan untuk Benua Asia. Sebutan ini ada disebabkan terdapat masyarakat mayoritas yaitu ras mongoloid yang mempunyai kulit kuning. Sebutan itu dahulu digunakan masyarakat Eropa untuk menunjuk Benua Asia.Letak Astronomis Benua Asia

Secara astronomis Benua Asia terletak antara 26o BT – 170o BB dan 11o LS – 80o LU. Secara geografis Benua Asia berada di belahan bumi bagian timur serta memanjang dari belahan utara hingga selatan. Jika diperhatikan lebih detail lagi, secara geografis Benua Asia terletak di antara Benua Eropa dan Benua Australia. Daratan Benua Eropa dan Asia menyambung dan sering disebut Eurasia. Letak Asia pun diapit oleh Benua Eropa di bagian barat dan Benua Australia di bagian selatan.Selain itu letak geografis Benua Asia berada di antara tiga perairan samudra luas yaitu Samudra Hindia, Samudra Pasifik, dan Samudra Arktik. Samudra Hindia berada di bagian selatan Benua Asia, Samudra Pasifik berada di bagian timur Benua Asia sedangkan Samudra Arktik berada di bagian utara Benua Asia.


Batas Wilayah

a) Batas utara: Samudra Arktik.

b) Batas timur: Samudra Pasifik, Selat Bering.

c) Batas selatan: Samudra Hindia.

d) Batas barat: Laut Tengah, Laut Merah, Pegunungan Ural.Logo Katadata



BERITA LIFESTYLE

Luas Wilayah dan Karakteristik Benua Asia

Benua Kuning adalah sebutan untuk Benua Asia. Sebutan ini ada disebabkan terdapat masyarakat mayoritas yaitu ras mongoloid yang mempunyai kulit kuning.

     

Benua Asia

FREEPIK

Benua Asia

Penulis: Niken Aninsi

Editor: Safrezi

21/12/2021, 14.50 WIB

Jika bicara soal benua terluas di dunia, jawabannya adalah benua Asia. Nama Asia berasal dari kata Asu (salah satu etnis penduduk di wilayah Timur tengah) artinya daratan matahari terbit. Asia merupakan benua terbesar yang berada di bumi, jumlah penduduk juga besar pada tahun 2002 mencapai 3.766 juta jiwa; sedang jumlah penduduk dunia 6.215 juta jiwa.


Luas permukaan bumi 510.074.600 km2, meliputi daratan seluas 148.940.540 km2 (30%) dan lautan 361.134.060 km2 (70%). Daratan muka bumi meliputi Benua Asia, Amerika, Afrika, Eropa, dan Australia, serta daratan luas Antartika. Samudra di bumi meliputi Samudra Pasifik, Atlantik, Hindia, dan Arktik.



Benua Kuning adalah sebutan untuk Benua Asia. Sebutan ini ada disebabkan terdapat masyarakat mayoritas yaitu ras mongoloid yang mempunyai kulit kuning. Sebutan itu dahulu digunakan masyarakat Eropa untuk menunjuk Benua Asia.


BACA JUGA

Sejarah Benua Eropa Disebut Negeri Terbenam

Letak Astronomis Benua Asia

Secara astronomis Benua Asia terletak antara 26o BT – 170o BB dan 11o LS – 80o LU. Secara geografis Benua Asia berada di belahan bumi bagian timur serta memanjang dari belahan utara hingga selatan. Jika diperhatikan lebih detail lagi, secara geografis Benua Asia terletak di antara Benua Eropa dan Benua Australia. Daratan Benua Eropa dan Asia menyambung dan sering disebut Eurasia. Letak Asia pun diapit oleh Benua Eropa di bagian barat dan Benua Australia di bagian selatan.



Selain itu letak geografis Benua Asia berada di antara tiga perairan samudra luas yaitu Samudra Hindia, Samudra Pasifik, dan Samudra Arktik. Samudra Hindia berada di bagian selatan Benua Asia, Samudra Pasifik berada di bagian timur Benua Asia sedangkan Samudra Arktik berada di bagian utara Benua Asia.


Batas Wilayah

a) Batas utara: Samudra Arktik.

b) Batas timur: Samudra Pasifik, Selat Bering.

c) Batas selatan: Samudra Hindia.

d) Batas barat: Laut Tengah, Laut Merah, Pegunungan Ural.

Advertising

Karakteristik benua Asia

Sebagai benua terluas di permukaan bumi, Asia mempunyai karakteristik yang khas sehingga dapat membedakannya dengan bentang alam sejenisnya, antara lain:


Benua Asia adalah benua terluas di dunia. Luasnya mencapai 4,5 kali luas Benua Eropa yang seluas 10,18 juta km persegi. Banyak terdapat bangunan yang merupakan keajaiban dunia, seperti Tembok Raksasa di Tiongkok, Candi Borobudur di Indonesia, Taj Mahal di India, dan Ka’bah di Saudi Arabia. Terdapat negara-negara yang mempunyai jumlah penduduk yang besar, seperti Tiongkok, India, Indonesia, Pakistan, Bangladesh, dan Jepang.

Benua Asia adalah tempat lahirnya agama-agama besar, seperti agama Islam, Kristen, Hindu, Buddha, dan Kong Hu Chu. Terdapat pegunungan, gunung, dan dataran tinggi yang tertinggi di dunia, yaitu Pegunungan Himalaya, Gunung Everest, dan dataran tinggi Tibet. Benua dengan laut terluas di dunia, yaitu Laut China Selatan Benua penghasil minyak bumi terbesar di dunia, yakni dari Saudi Arabia Bentang alam.

Benua Asia didominasi pegunungan dari rangkaian sirkum mediterania. Salah satunya puncaknya adalah Pegunungan Himalaya dengan Gunung Everest. Puncak tertinggi gunung ini berada di ketinggian sekitar 8.848 meter di atas permukaan laut di Nepal.Bagian-bagian Benua Asia

Benua Asia terbagi menjadi beberapa wilayah atau region yaitu Asia Barat atau Asia Barat Daya (Asia Timur Tengah), Asia Tengah, Asia Timur, Asia Selatan, Asia Tenggara dan Rusia. Masing-masing wilayah memiliki ciri atau karakteristik yang membedakannya dengan wilayah lainnya. Pembagian tersebut lebih didasari oleh perbedaan budaya dibandingkan aspek fisik wilayah.

1. Asia Tenggara

Asia Tenggara merupakan sebuah kawasan di Benua Asia yang memiliki luas wilayah kurang lebih sekitar 4.5 juta km2. Kawasan ini berbatasan dengan negara China (Tiongkok) di sebelah utara, Samudra Hindia di selatan, Samudra pasifik di timur, dan Samudra Hindia di sebelah barat.

Terdapat 11 negara di Asia Tenggara, salah satunya Republik Indonesia. Negara-negara di kawasan ini dibagi menjadi dua kelompok, yaitu Asia Tenggara Darat (ATD) dan Asia Tenggara Maritim (ATM). Informasi lebih lanjut, baca : 11 Negara di Asia Tenggara dan Ibukotanya

2. Asia Timur

Total luas wilayah Asia Timur kurang lebih sekitar 11.8 juta km2, sementara jumlah penduduknya lebih dari 1,5 miliar. Negara-negara di Asia Timur tergolong sebagai negara maju. Contohnya seperti Jepang dan Korea. Dengan melihat Peta Benua Asia bagian timur atau asia timur tersebut, kalian bisa melihat batas-batas masing-masing negara.

3. Asia Barat

Kawasan Asia Barat terletak di sebelah selatan Benua Eropa bagian timur, dan dibagian paling barat jika dilihat dari peta Benua Asia. Kawasan ini memiliki total luas wilayah kurang lebih sekitar 6.255.160 km2. Sementara jumlah populasi penduduknya kurang lebih sekitar 313.428 juta jiwa.

Negara di kawasan Asia Barat kebanyakan adalah negara kaya raya dan maju. Hal ini tidak terlepas dari memiliki banyak sekali sumber minyak bumi.

4. Asia Tengah

Kawasan keempat di Benua Asia yaitu Asia Tengah, memiliki luas wilayah lebih dari 4 juta km2, sementara jumlah populasinya tercatat lebih dari 80 juta. Fakta menariknya, negara-negara di kawasan Asia Tengah merupakan bekas wilayah Uni Soviet. Negara paling besar berdasarkan luas wilayahnya adalah Kazakhstan.

5. Asia Selatan

Kawasan ini memiliki total luas wilayah kurang lebih sekitar 4.480.000 km2 atau sekitar 10% dari total luas Benua Asia. Asia Selatan berbatasan dengan Asia Timur di sebelah timur, Asia Tenggara di tenggara, Asia Tengah di utara, Asia Barat di sebelah barat.

Kawasan ini juga berbatasan langsung dengan Samudera Hindia di selatan. Negara terluas dan yang memiliki jumlah penduduk terbanyak adalah India. Sama seperti Asia Tenggara, sebagian besar negara-negara di Asia Setelah merupakan negara berkembang



Interaksi antar tuang

 Interaksi Antarruang – Pengertian, Contoh, dan Dampaknya

Pengertian Interaksi Antarruang

Sebelum kita masuk ke interaksi antarruang, ada baiknya kita pahami dulu nih makna dari ruang itu sendiri.

Mungkin elo berpikir kalau ruang yang dimaksud itu kayak ruang makan, ruang tunggu, atau bahkan ruang tamu. Tapi itu nggak salah sih, itu juga disebutnya ruang.

Salah itu kalau misal elo tadi nyebutnya ruang kutub atau ruang madu, itu sih namanya beruang, bukan ruang.

Ruang yang gue maksud di sini itu artinya jauh lebih luas lagi daripada itu. Ruang bisa diartikan sebagai tempat di bumi yang bisa kita tempati. Misalnya pegunungan, pesisir pantai, ataupun perkotaan.

Terus, mengapa terjadi interaksi antarruang?

Penyebab terjadinya interaksi antarruang ini karena pada dasarnya manusia adalah makhluk sosial yang memerlukan interaksi. Selain itu, setiap ruang/wilayah pasti memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, sehingga mereka harus berinteraksi dengan ruang yang lain supaya kekurangannya dapat terpenuhi.

Dengan kata lain, interaksi antarruang adalah hubungan interaksi yang saling memengaruhi antara suatu wilayah dengan wilayah yang lainnya. Biasanya mereka berinteraksi untuk saling memenuhi kebutuhan hidup di wilayahnya.

Adanya interaksi antar satu ruang dengan lainnya disebabkan oleh beberapa kondisi, contohnya seperti:


1:Saling Melengkapi

Sama seperti kita, ruang juga akan berinteraksi jika mereka merasa saling melengkapi.


Misalnya, wilayah A banyak buah-buahan segar tetapi kekurangan sayur-sayuran. Sedangkan wilayah B malah banyak sayur-sayuran dan kekurangan buah-buahan. 


Nah, akhirnya terjadi deh tuh, interaksi antara wilayah A dengan wilayah B untuk saling memenuhi kebutuhan wilayahnya.


2:Kesempatan Antara

Kalau ada kesempatan yang lebih menguntungkan, pasti kita lebih memilih itu bukan? Ruang pun seperti itu dalam berinteraksi dengan ruang lainnya.

Misal tadi wilayah A yang kekurangan sayur-sayuran, kalau mereka sadar bahwa wilayah C juga punya banyak sayuran ditambah harganya lebih murah dibanding wilayah B, maka sudah pasti wilayah A akan lebih sering interaksi soal sayuran ke wilayah C.

Seiring dengan itu, interaksi antara wilayah A dengan wilayah B juga akan semakin melemah.

Kemudahan Transfer

Ibarat jalan-jalan, pasti kita lebih suka lewat jalan yang mudah dilalui dibanding yang rumit dan muter-muter

Sama halnya dengan interaksi antarruang, jika ternyata transportasi ke wilayah C lebih terjal dan ribet dibanding ke wilayah B, maka wilayah A sudah pasti mager duluan buat datang ke wilayah C.

Alhasil, wilayah A pun nggak jadi datang dan balik lagi beli sayur-sayuran ke wilayah B.

Kira-kira begitu deh, alasan terjadinya interaksi antarruang

Contoh Interaksi AntarruangMobilitas Penduduk

Kalau elo termasuk calon mahasiswa yang akan merantau jauh ke kota orang lain, elo bisa jadi contoh dari interaksi antarruang.


Sebab, merantau adalah salah satu bentuk dari mobilitas penduduk yang merupakan contoh dari interaksi antarruang.


Contoh lain dari mobilitas penduduk selain merantau adalah mudik, jalan-jalan ke tempat wisata, ataupun urbanisasi. Pokoknya segala bentuk pergerakan dan perpindahan manusia dari satu ruang ke ruang yang lain, deh!


Komunikasi

Buat elo yang hobi berselancar di media sosial entah itu di Instagram, Twitter, sampai TikTok, hobi elo itu termasuk ke dalam contoh dari interaksi antarruang, lho!


Mungkin terdengar aneh ya, soalnya kan kita kalau main media sosial pasti lebih sering sambil rebahan dibanding sambil jalan-jalan.


Nah, tapi ternyata media sosial nih sebagai medianya aja, guys! Interaksi antarruangnya itu ada pada komunikasi atau perpindahan ide, gagasan, hingga informasi yang elo lakukan di media sosial.


Selain main media sosial, bentuk lain dari komunikasi ini bisa berupa menonton TV hingga mendengar radio. Hal ini sekaligus menjawab pertanyaan, “Bagaimana peran teknologi komunikasi dalam interaksi antarruang?”


Transportasi

Selain elo, ternyata barang juga bisa nih ikut interaksi antarruang. Misalnya barang yang baru elo check-out dan lagi dikirim sama abang kurir.


Pengiriman yang dilakukan abang kurir itu bisa disebut sebagai transportasi yang merupakan bentuk dari interaksi antarruang melalui perpindahan barang dari suatu wilayah ke wilayah yang lain.


Contoh lainnya ada perdagangan, pengiriman barang, dan lain sebagainya.

Kalau contoh-contohnya elo udah ngerti semua, berarti kita lanjut ke dampak atau akibat interaksi antarruang.

Dampak Interaksi Antarruang

Dari contoh-contoh interaksi antarruang yang udah gue sebutkan, pasti ada aja akibat atau dampak yang dihasilkan, entah itu dampak baik maupun yang kurang menyenangkan.

Kita ambil contoh yang gampang, misalnya urbanisasi. Seiring perkembangan zaman, urbanisasi nampak selalu ada peningkatan. Akibatnya, kota menjadi semakin ramai dan padatt.

Seperti yang kita sama-sama tahu, jika sebuah kota menjadi padat maka akan banyak kesulitan di dalamnya. Seperti kesulitan mencari tempat tinggal hingga kesulitan mencari pekerjaan.


Sampai akhirnya itu semua dapat berujung pada kemiskinan dan ramainya tindak kejahatan.


Mungkin itu hanya sebagian contoh kecilnya aja, sebab Drs. Sutarjo dalam bukunya yang berjudul Modul 5 Interaksi antar ruang dan Dampaknya (2020:17-20) menjelaskan sekiranya ada 6 dampak, nih:


Berkembangnya Pusat-Pusat Pertumbuhan

Mobilitas penduduk ke kota-kota besar atau urbanisasi dapat berdampak pada berkembangnya pusat-pusat pertumbuhan.


Kita ambil contoh yang jauh di Amerika Serikat, dari dulu orang-orang yang memiliki mimpi untuk berada dalam industri perfilman pasti akan datang ke kota Los Angeles yang terkenal akan distrik Hollywoodnya. Akibatnya, Los Angeles pun menjadi pusat dari pertumbuhan industri perfilman dunia.


Sama halnya dengan di Indonesia, banyak orang yang merantau ke Jakarta untuk mengubah nasib. Alhasil Jakarta pun menjadi pusat pertumbuhan ekonomi di Indonesia.


Perubahan Penggunaan Lahan

Seperti yang udah gue bilang di awal, kepadatan penduduk akibat urbanisasi pasti akan berdampak pada kesulitan mencari tempat tinggal.


Untuk mengatasi hal tersebut, nggak jarang dilakukan perubahan penggunaan lahan. Misalnya lahan perkebunan dialihfungsikan menjadi lahan permukiman atau lahan pertanian yang diubah menjadi lahan perkantoran.

Semua itu dilakukan supaya memenuhi kebutuhan dari wilayah tersebut.

Perubahan Orientasi Mata Pencaharian

Dahulu, mata pencaharian orang-orang nggak akan jauh-jauh dari petani, pedagang, atau nelayan bagi yang tinggal di pesisir pantai.

Namun dengan adanya interaksi antarruang, orientasi mata pencaharian pun ikut berubah. Misalnya pemuda desa yang enggan menjadi petani karena ingin merantau menjadi aktor di Jakarta.

Berkembangnya Sarana dan Prasarana

Sebelum dibangunnya jalan Tol Trans-Jawa, perjalanan dari Jakarta ke daerah-daerah di Jawa Tengah atau Jawa Timur tuh kerasa lama banget!


Tapi karena di Indonesia ada interaksi antarruang yang selalu terjadi tiap tahun, yaitu mudik, maka jalan tol pun akhirnya dibangun guna melancarkan mudik. Alhasil sarana dan prasarana yang lain jadi ikut berkemband deh.


Perubahan Komposisi Penduduk

Migrasi yang dilakukan masyarakat dapat berdampak pada perubahan komposisi penduduk di wilayah tujuan.

Misalnya, wilayah A tadinya penuh dengan orang-orang beragama Islam. Namun karena wilayah A sering menjadi tujuan perantauan, maka kemungkinan wilayah A nggak lagi diisi oleh Muslim saja, bisa jadi lebih beragam dengan datangnya para penganut Hindu atau Katolik.

Tapi hal ini nggak hanya berlaku dalam komposisi agama aja ya, melainkan bisa juga berlaku pada suku ataupun ras:




- Copyright © seni budaya - Blogger Templates - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -